Gardamedia.org – Pemilihan Raya (Pemira) dapat
dikatakan sebagai miniatur dari demokrasi Indonesia yang dilakukan oleh para
mahasiswa. Sama halnya dengan Pemilihan Umum (Pemilu), Pemira juga
memberlakukan sistem voting. Tak
ubah dengan pemilihan-pemilihan umum
biasanya, pemira juga melalui beberapa tahapan.
Mulai dari penentuan calon pasangan kandidat, melakukan kampanye sesuai
waktu yang ditetapkan, debat kandidat, dan penghitungan suara. Proses yang
dilalui juga tidak selamanya mulus, gejolak persaingan akan terus memanas
hingga pemira selesai dilaksanakan.
![]() |
Proses penghitungan suara di halaman Fakultas MIPA USU, Kamis (04/06). |
Pemilihan Cagub-Cawagub Fakultas MIPA USU baru saja
berakhir sore tadi di halaman Fakultas MIPA USU, Kamis (04/06). Hasil
penghitungan suara menyatakan pasangan no.
urut 1 (Andri-Wendi) dari KAM Bersama menang dengan 642 suara. Menempati
peringkat kedua pasangan no. urut 3 (Rahmat-Dwi) dari KAM Rabbani dengan 639
suara. Posisi terakhir diduduki pasangan no. urut 2 (Jufri-Hartika) dengan 80
suara. Tercatat total seluruh suara 1370 suara dengan 9 suara tidak sah.
Berbeda dengan perolehan suara Cagub-Cawagub, KAM dimenangkan oleh KAM
Rabbani dengan 708 suara.Sedangkan KAM Bersama memperoleh 639 suara, dan tersisa
3 suara tidak sah. Setelah berakhirnya masa pengaduan kecurangan dan penindak-lanjutan pengaduan, KPU akan mengumumkan hasil resmi Pemira di hari Senin (08/06) mendatang.
Tim Redaksi Garda Media USU
Tidak ada komentar:
Posting Komentar